SMK Negeri 11 Jakarta untuk pertama kalinya mengikuti Kompetisi Film Pendek UBM. Penggarapan film ini memakan waktu sebulan lebih. Tim produksi film ini mencoba mengangkat fenomena streotipe di Indonesia. Yang mana streotipe adalah penilaian seseorang hanya dilihat dari pandangan umumnya saja. Sedangkan di Indonesia memiliki banyak suku, yang dari banyaknya suku tersebut masing-masing mempunyai peniliaan masing-masing, mempunyai streotipe yang melekat di masing-masing suku tersebut. Seperti, misal, orang jawa itu lamban, orang pada pelit, orang batak kasar.
Tim produksi dan pemain sedang berdiskusi |
Padahal streotipe itu tidak bisa kita amini 100%, tidak
semuanya benar. Malah, karena streotipe itu, kita menjadi menjauhi satu sama
lain. Padahal, banyaknya suku adalah salah satu pesona Indonesia di mata dunia,
juga banyaknya bahasa dan budaya. Kenapa kekayaan ini malah menjadi kita sulit
untuk bersatu? Itulah pertanyaan yang dicoba dilontarkan dalam film ini.
Film yang diikutsertakan berjudul juga Streotipe,
bercerita tentang pertemanan antara siswa dan siswi SMA yang kandas karena
pemikiran streotipe salah satu orang tua mereka. Dan juga, film ini mencoba
menyoroti bagaimana beragamnya Indonesia di Jakarta. Yang mana, dalam satu
kelas di sebuah sekolah saja ada banyak dari berbagai suku. Dan itu jarang kita
perhatikan.
Ini dia, tokoh sentral dalam film: Ridho dan Cenita, sedang membaca skenario film agar lebih menjiwai |
Proses syuting film ini mengambil gambar di berbagai
tempat. Yakni di museum sejarah Jakarta, taman suropati, sekolah, dan taman
mini Indonesia indah. Salah satu pemain di film ini adalah Cenita. Cewek manis
dan munyil ini juga pernah bermain untuk FTV dan kesehariannya selain sekolah,
dia juga menjadi model. Penasaran bagaimana akting Cenita dan lainnya? Saksikan
saja filmnya, dan jangan lupa kasih jempol dan komentar terbaikmu ya..
masih dalam proses pembuatan film |
Penasaran dengan filmnya?
Dan ini trailernya: